Cara Menjaga Kulit Agar Tidak Kering di Ruangan AC

waktu baca 3 menit
Sabtu, 6 Sep 2014 21:05 0 1288 Maryamah Karpov
 

agar kulit lembab di ruangan AC

HUMBEDE.COM – Tanpa disadari, Anda telah menghabiskan banyak waktu di ruangan yang ber-AC setiap harinya. Awalnya, Anda mungkin hanya ingin merasakan lebih nyaman karena berada di tengah-tengah cuaca panas, namun ternyata terlalu sering menghabiskan waktu di ruangan ber-AC memiliki efek yang buruk untuk kecantikan dan kesehatan kulit.

“AC yang mengeluarkan udara sejuk  dapat menghilangkan kelembaban dari kulit sehingga Anda akan lebih rentan terhadap masalah kulit kering. Jika tidak dilindungi dengan pelembab atau lotion yang tepat, maka kulit akan mudah rusak dan mengalami kekeringan yang akan  mempengaruhi lapisan kulit”, tutur spesialis kecantikan dan kulit, Dr Rajan TD, seperti yang dikutip laman Times of India. 

Saat Anda berada di ruang ber-AC terus menerus, bukan hanya kekeringan yang akan terjadi tetapi kulit akan mengelupas, kering dan pecah-pecah. Selain itu, AC juga akan memperburuk gangguan kulit yang Anda derita sebelumnya.

Perlu juga untuk Anda ketahui, paparan udara dingin yang langsung terasa saat berada dalam ruangan ber-AC dapat memicu kerusakan kulit jangka panjang, sehingga akan mengurangi atau merusak keindahan kulit serta rambut.

menjaga kulit tidak kering di ruangan AC

Oleh karena itu, untuk menghindari itu semua dan tetap bisa merasakan kenyamanan, berikut kami bagikan pada Anda beberapa tips menjaga kelembaban kulit saat berada di ruangan ber-AC.

DAFTAR ISI

1. Minimalkan Paparan AC

Karena Anda tidak mungkin mematikan AC saat berada di kantor, cobalah untuk tidak menggunakannya lagi setiba Anda di rumah. Minimalkan paparan AC ke kulit Anda setiap hari.

Gunakan jika memang mendesak atau Anda sudah merasa sangat tidak nyaman karena cuaca yang terlalu panas. Mandi air dingin atau mnegonsumsi es dapat menjadi alternatif lain mendinginkan tubuh.

2. Batasi Penggunaan Sabun

Batasi penggunaan sabun untuk daerah di mana kulit rentan terhadap kekeringan, saran Dr Kshama Vibhakar, konsultan ahli kulit, “Gunakan lotion untuk melembabkan kulit, bukan krim. Oleskan pada leher, wajah, tangan, siku, dan lutut. Lotion akan menambah kelembaban pada kulit Anda saat berada di ruangan ber-AC. “

3. Jaga Kelembaban Kulit

Anda dapat menggunakan krim setelah menerapkan lotion sebagai minyak untuk membantu menjaga kelembaban kulit.

4. Perbanyak Air Putih

Perbanyak minum air untuk menjaga kulit tetap terhidrasi, bahkan saat Anda berada di kamar pribadi atau kendaraan. Jangan menunggu sampai Anda merasa haus. Air lebih mudah diserap oleh tubuh, karena itu tidak boleh lupa minum untuk menjaga kulit lembab. Selain itu, air juga akan memperlancar peredaran darah.

5. Tips Mengurangi Efek Pengeringan Langsung

Lerakkan semangkuk air saat Anda berada di kamar atau ruangan yang ber-AC untuk  mengurangi efek pengeringan langsung pada kulit ketika ruang didinginkan. 

**

Demikian 5 tips yang akan membantu menghindarkan Anda dari masalah kulit kering karena terlalu sering di ruangan ber-AC. Anda juga dapat mengonsumsi buah dan sayuran yang akan membantu melembabkan kulit dari dalam.

Semoga bermanfaat.