Cara Tradisional Menurunkan Berat Badan

waktu baca 3 menit
Kamis, 28 Agu 2014 02:57 0 1326 Tim Redaksi
 
Cara Tradisional Menurunkan Berat Badan

Cara Tradisional Menurunkan Berat Badan

HUMBEDE.COM – Menurunkan berat badan adalah hal yang sangat sulit dilakukan oleh sebagian orang. Banyak diet yang telah dilakukan, namun ternyata tidak memberikan hasil optimal seperti yang diharapkan selama ini.

Sebelum mencari tahu tentang cara tradisional menurunkan berat badan, tidak ada salahnya mempelajari terlebih dahulu tentang proses bagaimana tubuh membakar lemak. Proses pembakaran lemak dalam tubuh dilakukan oleh metabolisme.

Semakin besar metabolisme tubuh, maka, semakin banyak pula kandungan lemak yang akan dibakar untuk kemudian dijadikan energi. Menggerakkan metabolisme tubuh tidak sama dengan menggerakan tangan.

Tabel Persentase Lemak Tubuh Pria dan Wanita

Tabel Persentase Lemak Tubuh Pria dan Wanita

Dibutuhkan suatu proses agar metabolisme tubuh yang sebelumnya sudah berlangsung selama bertahun-tahun diubah menjadi metabolisme yang baru. Proses metabolisme dalam tubuh seperti jadwal sekolah, sehingga tubuh kesulitan membakar lemak ketika diet yang dijalankan tidaklah benar dan dilakukan dengan tidak teratur.

Buatlah jadwal metabolisme tubuh yang baru setahap demi setahap agar tubuh terbiasa. Mulailah dengan mengatur pola dan porsi makan. Makan seperti biasa hanya dikurangi.

Kemudian atur jadwal tidur dan bangun agar tidak kurang dan lebih dari delapan jam. Dengan mengatur hal-hal kecil ini saja, tubuh dengan sendirinya akan mulai membentuk jadwal metabolisme baru yang lebih baik.

Selain itu, cara tradisional menurunkan berat badan memang dengan melakukan diet. Namun, diet tersebut harus diperhatikan dengan seksama. Mengurangi kandungan tertentu dalam makanan yang biasanya masuk kedalam tubuh secara langsung adalah salah.

Atur Pola dan Porsi Makan

Mengatur Pola dan Porsi Makan akan Menggerakkan Metabolisme Tubuh

Seperti diet dengan tidak memakan nasi sama sekali, agar tidak ada karbohidrat dalam tubuh. Inilah cara yang salah. Tubuh akan mengalami shock sama seperti manusia ketika asupan nutrisi yang terjadwal tiba-tiba dihilangkan begitu saja.

Memang aktivitas lainnya dapat dijalani seperti biasa, tapi hal ini tidak akan bertahan lama. Tubuh akan teras lemas, dan benar berat badan akan turun drastis, tapi ketika tubuh dikenalkan lagi dengan nasi, hal ini malah menjadi bumerang.

Jumlah berat badan yang turun akan meningkat dua kali lipat. Bagaimana tidak, bayangkan saja, sejak kecil makanan pokok adalah nasi.

Tubuh sudah terbiasa dengan nikmatnya rasa nasi, ketika rasa itu hilang, dan diperkenalkan kembali, tubuh akan menjadi seperti ketagihan. Nasi akan menjadi seperti candu yang tidak pernah dirasa puas.

Ganti Camilan Anda dengan yang Rendah Kalori

Ganti Camilan Anda dengan yang Rendah Kalori

Oleh karena itu, dalam cara tradisional menurunkan beran badan akan lebih baik mengurangi porsi sedikit demi sedikit. Semua perubahan membutuhkan tahapan selangkah demi selangkah agar tubuh tidak mengalami kejutan.

Selain itu, cobalah untuk mengurangi daya camilan dan menggantinya dengan camilan rendah kalori yang sangat mudah ditemukan di pasar swalayan atau juga dengan memakan buah-buahan. Bila semua asupan sudah dijaga, maka mulailah mengatur intensitas mengunyah makanan.

Semakin perlahan makanan dikunyah sampai lembut, maka semakin membantu tubuh untuk merasa kenyang lebih lama. Karena intensitas mengunyah makanan yang terlalu cepat akan membuat tubuh seakan-akan pusing dan tidak merasakan makanan yang dimakan.

Jangan lupa untuk mensisipkan olahraga dalam jadwal diet anda.

Jangan lupa untuk mensisipkan olahraga dalam jadwal diet anda.

Pikiran mempengaruhi tubuh, kalau mulut mengunyah terlalu cepat, maka pikiran akan membuat tubuh berpikir tidak memakan apa-apa, sehingga akan merasa lapar lebih cepat. Jangan lupa untuk mensisipkan olahraga dalam jadwal diet anda.

Bagi orang yang biasanya menghabiskan waktu duduk didepan komputer dalam sebuah ruangan ber-AC, berolahraga sangatlah dibutuhkan. Karena aktivitas hanya duduk didepan komputer tidak membutuhkan banyak energi.

Dengan berolahraga akan membantu mempercepat pembakaran lemak dalam tubuh, dan mengencangkan bagian-bagian tubuh yang telah kehilangan massa lemaknya. Olahraga juga sangat baik untuk menjaga kesehatan dan persendian tubuh agar terus terlubrikasi dengan sendirinya.