6 Langkah Mudah Memiliki Kulit Cerah Bersinar Seperti Porselen

waktu baca 3 menit
Sabtu, 11 Jan 2014 22:05 0 116 Altifanidya Aster
 

Banyak perumpamaan dari kata kulit cantik,putih dan bersih bersinar. Di antaranya adalah kulit porselen, di mana porselen seperti yang lazim diketahui sangat licin, bersinar dan bersih.

Kulit putih, bersih, cerah, bersinar dan mulus memang adalah kulit sempurna yang selalu diimpikan setiap wanita.

Jangan khawatir, anda juga bisa mendapatkannya, bukan hanya artis Korea atau kalangan selebriti saja yang bisa memiliki kulit cantik bersinar bak porselen.

kulit cerah bersinar

Untuk itu perlu diikuti bagaimana sebenarnya ritual perawatan kecantikan yang tepat agar mendapatkan kulut mulus bak porselen tersebut,. Berikut beberapa tutotial perawatan kulit yang bisa diikuti di rumah:

DAFTAR ISI

1. Double Cleansing

Pembersihan kulit wajah dengan cleansing oil untuk mengangkat sel kulit mati dan kotoran di wajah, baik itu sisa make up ataupun akibat lingkungan seperti debu,asap rokok, minyak di wajah dan sebagainya.

Tujuannya untuk membersihkan pori-pori wajah, mencegah adanya iritasi akibat kotoran dan akan timbul flek hitam.

2. Massage dan Masker

Tujuannya adalah agar kulit terlihat segar sekaligus untuk melancarkan peredaran darah di wajah.

Cara memijatnya punt tidak terlalu susah cukup dengan area memutar ke arah atas dengan jari-jari anda. Bisa menggunakan scrub atau facial foam di saat mencuci wajah anda, atau bisa dilakukan sesaat sebelum anda menggunakan masker.

Melakukan massage sebelum mengalikasikan masker wajah bertujuan agar  saat masker digunakan, pori-pori wajah akan menyerap nutrisi dari masker dan hasilnya akan terlihat jika anda rutin melakukannya 2 hingga 3 kali dalam seminggu.

Disarankan jangan terlalu sering pijat wajah bagi anda yang berwajah berminyak dan berjerawat, karena pemijatan akan memicu kinerja minyak lebih banyak.

Untuk masker sebaiknya di lakukan 1 atau 2 kali seminggu dan sebaiknya diioleskan pada malam hari setelah membersihkan wajah.

3. Toner

Toner befungsi untuk membersihkan sisa cleansing oil atau cleansing foam pada wajah anda.

Mungkin beberapa anda berpikir ini tidak terlalu dibutuhkan padahal sebenarnya toner sangat baik untuk mengembalikan kondisi kulit anda setelah pembersihan dengan cleansing oil tadi.

4. Serum

Pilih serum atau essence yang bersifat ringan, untuk memperbaiki masalah yang ada pada kulit anda. Kenapa serum? Karena serum sangat mudah diserap kulit dan hasilnya akan melembabkan. Tunggu cukup 5 menit saja, barulah anda bisa mengoleskan pelembab.

Tapi bagi  yang masih berusia remaja, sebaiknya jangan dulu menggunakan serum, cukup emulsion saja, sedang untuk yang di atas 30 tahun bisa menggunakan serum.

5. Pelembab

Pilih yang cocok dengan jenis kulit, dan jangan pernah melewatkannya! Pelembab sangat baik untuk melembabkan wajah anda setelah seharian anda beraktifitas  seharian.

Ini adalah perawatan wajah secara rutin yang wajib untuk dilakukan.

6. Masker Lidah Buaya

Pernah mendengar masker lidah buaya? Sebaiknya jika anda sempat, gunakan masker ini untuk memutihkan damelembabkan kulit anda. Cara membuatnya pun gampang dan bisa dilakukan di rumah sendiri.

Giling kentang, lidah buaya dan ketimun hingga halus. Sebelum dioleskan ke wajah, sebaiknya wajah dilapisi kain kasa dulu, baru dioles dengan masker. Biarkan selama 20 menit dan masker sudah dapat dilepas. Basuh wajah anda dengan air hangat.