Benarkah Lebih Baik Teh dibandingkan Kopi?

kopi vs tehDi pagi hari kita membutuhkan asupan makanan atau minuman yang sehat untuk memulai aktifitas.

Berbicara mengenai minuman, mungkin ada dua pilihan minuman pembuka hari yang sering dikomsumsi oleh sebagian besar orang yang ada di belahan dunia ini. Tak salah lagi kopi dan juga teh merupakan pilihan yang paling tepat.

Jika disuruh memilih  di antara kedua minuman ini, mana yang akan anda pilih sebagai mood buster? Ternyata,  para peneliti menganjurkan untuk memilih teh dibandingkan kopi!

Mengapa harus memilih teh sebagai minuman pembuka hari dibandingkan dengan kopi? Berikut alasannya:

DAFTAR ISI

Teh mengandung antioksidan

Kandungan antioksidan yang terdapat di dalam teh meng-fagositosis kuman-kuman di bagian sirkulasi tubuh yang dapat meperlancar peredaran darah sehingga memungkinkan kesehatan jantung lebih terjaga.

Bagi wanita, teh dapat meminimalisir penyebab  terjadinya kanker ovarium dan juga kanker payudara. Sementara kopi memang dalam hal tertentu memiliki khasiat yang menyehatkan tapi satu hal lagi kandungan kafein pada kopi kurang sehat bagi kesehatan jantung kita.

Pilihan rasa teh lebih banyak

Orang-orang di Cina biasanya makan sambil ditemani secangkir teh karena khasiat teh bagi tubuh sangat tinggi. Dalam hal pilihan rasa teh juga lebih unggul dibandingkan kopi. Pilihan rasa teh sangat bervariasi dengan campuran yang berbagai macam namun tetap tidak menghilangkan cita rasa tehnya sendiri.

Sedangkan jika kopi dicampur dengan berbagai macam rasa buah mungkin rasanya tak seenak lagi jika dibandingkan dengan teh sehingga kopi rasanya sedikit monoton karena bahan-bahannya terbuat dari yang itu-itu saja.

Teh mengandung Flavanoid

Ketika sakit biasanya nafsu makan kita menurun dan saat  lidah dijulurkan maka akan kelihatan putih pada bagian lidah sehingga pada saat ada makanan yang masuk maka akan terasa pahit sehingga selera makanpun memudar.

Teh sangat tepat diminum saat anda sedang tidak fit. Apalagi meminum teh yang diseduh bersama gula yang otomatis akan menajdi sumber energi pada tubuh untuk menggerakkan badan. Kandungan flavanoid pada teh bisa mencegah perkembangan virus dan menyembuhkan lebih cepat dibandingkan dengan kopi.

Teh menyehatkan gigi

Jika diperhatikan, rata-rata peminum kopi itu memiliki warna gigi yang agak kuning kepucatan.

Berbeda dengan peminum teh meskipun dia meminum teh sampai 4 kali sehari namun tetap tidak mempengaruhi penampakan gigi atau membuat gigi menjadi terlihat kuning.

Teh asik buat santai sambil mengemil

Di saat waktu-waktu luang beberapa orang mengisinya dengan bersantai sambil membaca majalah, menonton TV bersama keluarga. Nah teh menajdi pilihan tepat untuk menemani snack kecil anda yang berupa biskuit.

Sebenarnya, anda juga bisa mencelupkan biskuit ke dalam kopi akan tetapi rasanya tidak mengalahkan rasa biskuit yang dicelup di dalam teh.

**

Nah, itulah beberapa alasan mengapa kita perlu memilih teh sebagai minuman pelengkap baik untuk bersantai maupun sebagai partner kerja yang menyegarkan anda.

Yang terakhir, tetap semangat dalam mengawali hari dan jangan lupa cintai kesehatan anda. Semoga artikel ini bermanfaat.