5 Tips Sehat Mengonsumsi Makanan di Musim Hujan

waktu baca 3 menit
Senin, 9 Des 2013 23:55 0 56 Jatmika H Kusmargana
 

Tetap Sehat Di Musim HujanPada musim penghujan seperti sekarang ini hujan dan cuaca dingin sewaktu-waktu bisa datang kapan saja. Baik itu saat kita hendak berbelanja atau berangkat ke kantor di pagi hari, menjemput anak berangkat sekolah pada siang hari atau saat kita hangout di malam hari.

Selain dapat membuat tubuh menjadi letih dan lesu karena terkurasnya energi, hal semacam itu juga akan dapat memperbesar resiko tubuh terserang berbagai penyakit. Mulai dari penyakit flu, demam, hingga penyakit mematikan seperti demam berdarah dan sebagainya.

Untuk mencegah hal itu, kita harus senantiasa menjaga kondisi tubuh agar senantiasa fit. Dengan begitu tubuh kita akan senantiasa dapat beraktifitas secara optimal meski dalam kondisi cuaca tidak bersahabat. Selain itu kondisi tubuh yang fit juga akan membuat kita tidak mudah terserang berbagai macam penyakit.

Lalu bagaimanakah kita dapat menjaga kondisi tubuh agar senantiasa fit? Salah satu cara yang paling mudah adalah dengan mengontrol asupan makanan yang kita konsumsi sehari-hari.

Ada beberapa makanan yang sangat dianjutkan bagi kita saat musim penghujan seperti saat ini tiba. Apa sajakah itu?

DAFTAR ISI

1. Buah-buahan

Buah buahan merupakan pilihan makanan yang sangat bagus untuk menjaga kondisi tubuh di musim hujan. Terlebih buah yang mengandung zat antioksidan dan vitamin C seperti apel, jeruk, delima, dan pir.

Selain sangat bermanfaat untuk menambah sistem kekebalan tubuh, buah-buah tersebut juga dapat membantu kulit kita terlihat tetap sehat, tidak kering, dan lembab bercahaya.

2. Sup

Semangkuk sup dengan kuah panas merupakan pilihan makanan kedua yang baik dikonsumsi saat musim hujan. Sup kuah dengan kandungan gizi tinggi akan dapat membuat tubuh menjadi lebih hangat serta menambah stamina tubuh.

Kuah sup yang hangat akan dapat memicu peningkatan suhu serta keluarnya keringat sehingga kestabilan hormone tubuh menjadi lebih terjaga. Cobalah mengonsumsi sup dengan variasi jenis sayur kaya vitamin dan sumber protein seperti wortel, koll, paprika, daging ayam, jamur dsb.

3. Teh

Sejak jaman dahulu minuman teh dipercaya dapat menghangatkan tubuh serta menambah stamina. Orang Jepang bahkan menjadikan aktifitas minum teh sebagai bagian gaya hidup turun-temurun sejak zaman nenek moyang.

Berbagai macam jenis minuman teh seperti teh hijau yang mengandung antioksidan serta sifat antivirus dan antibakteri, akan dapat membantu menguatkan kekebalan tubuh. Dengan meminum teh dua hingga lima kali sehari, tubuh kita akan dapat terlindungi dari cuaca tak menentu.

4. Madu dan yoghurt

Selain teh, madu dan yoghurt juga baik kita konsumsi di musim hujan. Kandungan senyawa dalam madu yang bersifat antibakteri, telah lama dikenal menjadi bahan sederhana dan aman untuk mengatasi penyakit flu dan demam di musim hujan.

Begitu juga dengan yoghurt yang mengandung antioksidan dan bakteri sehat. Dengan mengkonsumsinya tubuh akan memiliki pertahanan dari berbagai virus. Anda dapat mengkonsumsi yoghurt dengan mencampur secangkir susu hangat dengan madu.

5. Rempah-rempah

Selama ini negara kita Indonesia terkenal dengan bahan rempah-rempahnya. Sejumlah negara Eropa bahkan sejak lama berebut untuk memenguasai rempah-rempah sebagai bahan penghangat tubuh. Berbagai bahan rempah-rempah seperti jahe, kunyit, kayu manis dan cengkeh telah terbukti manfaatnya dalam menjaga kondisi tubuh.

Seperti jahe yang dapat menghangatkan tubuh, kunyit yang bermanfaat sebagai antibiotik alami dan mengurangi sakit tenggorokan. Kayu manis yang bermanfaat memperlancar sirkulasi darah, atau cengkeh yang bermanfaat mengatasi permasalahan pernafasan dan mengatur suhu tubuh.

Anda dapat mencampur berbagai jenis rempah-rempah tersebut k edalam minuman susu atau kuah sup masakan anda. Dengan begitu kesehatan tubuh anda akan senantiasa dapat terjaga di musim penghujan seperti saat ini.