8 Dampak Buruk Akibat Stres

waktu baca 3 menit
Kamis, 7 Nov 2013 16:25 0 53 Nur Afrida
 

StresStres dapat terjadi akibat suatu masalah yang menimpa Anda. Tentu saja semua orang tidak pernah lepas dari masalah.

Tetapi stres terjadi akibat penanganan masalah yang kurang tepat dan berakibat fatal bagi kesehatan mental maupun fisik.

Ternyata stres memiliki 8 dampak buruk yang dapat menyerang kesehatan Anda yaitu:

DAFTAR ISI

1. Stres dapat Membuat Emosi Tak Terkendali

Sudah bukan rahasia lagi bahwa mereka yang berada di bawah kendali stres akan lebih payah dalam mengontrol emosi mereka. Mereka yang mengalami stres akan lebih mudah marah dibandingkan mereka yang tidak sedang mengalami stres.

Menurut penelitian yang dilakukan oleh ahli syaraf di Universitas New York, stres ringan bahkan dapat menyebabkan seseorang kemampuan kehilangan kognitif mereka.

Hal tersebut dibuktikan dengan sebuah penelitian dimana beberapa orang mahasiswa merendam tangan mereka ke dalam air dingin untuk menciptakan “stres ringan”. Saat mengeluarkan tangan mereka, mereka dikejutkan dengan munculnya gambar ular dan laba-laba.

Ternyata efek “stres ringan” yang dihasilkan oleh rendaman air dingin tadi membuat mahasiswa tersebut ketakutan. Hal ini menyimpulkan bahwa stres ringan bahkan dapat mengacaukan kemampuan kognitif seseorang.

2. Stres dapat Memicu Penyakit

Beberapa orang memiliki kecenderungan mengidap suatu penyakit jenis tertentu dan stres meningkatkan resiko tersebut. Stres meningkatkan resiko seseorang terserang penyakit kanker, paru-paru, jantung dan sirosis hati.

Selain itu, peneliti dari Universitas Johns Hopkins juga menyimpulkan bahwa seorang Anak beresiko tumbuh dengan gangguan mental bila dibesarkan dalam keluarga yang salah satu anggotanya mengidap stres.

3. Stres dapat Merusak Gairah Seksual Anda

Seks dapat menyembuhkan stres Anda. Di sisi lain, stres justru dapat “membunuh” kehidupan seks Anda dan membuat Anda “menyudahi” permainan Anda lebih cepat dibandingkan yang Anda duga.

Sebuah penelitian di tahun 1984 menunjukkan bahwa stres dapat mempengaruhi berat badan seseorang, menurunkan kadar testoteron dan menurunkan gairah seks. Lebih dari itu ternyata stres dapat menyebabkan impotensi.

4. Stres dapat Menghancurkan Gigi Anda

Penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa stres dapat menghilangkan keinginan Anda untuk mengurus diri sendiri, termasuk aktivitas menggosok gigi sehingga kuman dalam mulut Anda berkembang biak menjadi lebih besar.

Perubahan hormon akibat stres juga meningkatkan jumlah air liur dan penurunan daya tahan tubuh.

5. Stres dapat Merusak Jantung Anda

Hormon yang dihasilkan saat stres dapat meningkatkan detak jantung dan menyempitkan pembuluh darah Anda. Itulah sebabnya ketika Anda stres, jantung Anda berdetak lebih cepat dari biasanya.

Serangan jantung juga banyak terjadi pada mereka yang mengalami stres tingkat tinggi secara mendadak seperti gempa bumi, kebakaran dan kecelakaan.

6. Stres dapat Membuat Anda Gemuk

Para peneliti di Universitas Miami mengadakan penelitian dan menyimpulkan mereka yang mengalami stres cenderung makan 40% lebih banyak dibandingkan kebiasaan makan normal mereka.

Bagi mereka yang obesitas, mereka justru menjadikan makanan sebagai alat penghilang stres sehingga mereka terus makan dan terus membesar.

7. Stres Membuat Anda Terlihat Lebih Tua

Hormon akibat stres melambatkan regenerasi sel pada tubuh yang membuat sel-sel Anda tidak dapat memperbaiki diri dengan cepat.

Hal tersebut menyebabkan tanda-tanda penuaan seperti keriput, penglihatan kabur dan lemah otot.

8. Stres Melemahkan Sistem Imun Anda

Stres melemahkan sistem imun Anda. Itulah mengapa Anda lebih mudah terserang flu dan sakit kepala saat Anda sedang stres. Oleh sebab itu jauhilah stres untuk selalu sehat dan bugar.