Cara Mudah Mendapatkan Nasi Merah yang Pulen

Nasi Merah yang PulenBagi yang sedang menjalani program diet, mungkin nasi beras merah sudah familiar di lidah Anda. Nasi beras merah dan nasi beras putih jika dibandingkan memiliki tekstur, kandungan gizi, dan rasa yang berbeda.

Untuk urusan kandungan gizi, beras merah menyimpan segudang nutrisi seperti magnesium, selenium, asam amino triptofan, vitamin B kompleks hingga vitamin A.

Pada umumnya nasi beras putih lebih dikenal oleh masyarakat Indonesia namun tidak ada salahnya untuk mencoba nasi beras merah yang terkenal akan manfaatnya.

Untuk memasak nasi beras merah juga berbeda dengan memasak nasi beras putih pada umumnya.

Nah, jika kamu ingin mendapatkan nasi beras merah yang pulen dan lezat, berikut tips mudahnya.

Mencuci beras merah

Sama dengan beras-beras lainnya, sebelum dimasak beras merah haruslah dicuci bersih terlebih dahulu di air yang mengalir.

Hal ini dimaksudkan untuk menghilangkan kotoran dan pestisida yang mungkin terkandung di dalamnya. Proses pencucian beras ini nantinya juga akan mengurangi busa pati yang dihasilkan ketika proses pemasakan.

Takaran air

Untuk beras merah berilah takaran air yang lebih banyak, perbandingannya takaran 1 gelas (ukuran standar) beras merah memerlukan 10 gelas air.

Rebus beras terlebih dahulu ke dalam panci tanpa tutup berisi air mendidih. Rebuslah beras merah dengan api sedang kurang lebih 30 menit.

Buang busa pati

Selama proses perebusan, beras merah akan menimbulkan busa pati di atas permukaan beras. Buanglah busa pati tersebut dengan menggunakan sendok tanpa mengaduk beras merahnya atau meniriskannya dengan saringan.

Masak dengan cara ditanak

Beras merah yang telah disaring dari busa patinya akan melalui proses masak kembali yaitu dengan cara ditanak. Menanak beras merah akan membuat nasi lebih pulen dan wangi.

Tidak perlu waktu yang lama untuk menanak beras merah, cukup dengan 10-15 menit nasi akan langsung matang. Sajikan dalam keadaan hangat.

Hal yang diperhatikan dalam penyajian nasi beras merah adalah jangan membiarkannya mendingin lebih dari 20 menit karena nasi akan berbau tidak sedap dan berasa aneh. Karena sifat nasi beras merah yang tidak seawet nasi putih maka ada baiknya Anda sesuaikan dengan takaran makan Anda.

Sedikit tips bagi Anda yang baru pertama kali memasak beras merah dan masih asing dengan rasanya, cobalah campurkan sedikit beras putih ketika memasaknya. Bisa dengan takaran 300gr beras merah dan 100gr beras putih sehingga nantinya akan menghasilkan beras yang tekstur dan rasanya mirip nasi putih.

Mengkonsumsi beras merah secara rutin, secara tidak langsung akan membuat Anda sehat karena beras merah mampu mencegah penyakit diabetes, jantung, kolesterol dan hipertensi. Sehingga tidak ada salahnya jika mulai sekarang cobalah mengganti nasi putih dengan nasi merah. Selamat menikmati.