Tips Memakai Rok Panjang

waktu baca 2 menit
Sabtu, 22 Des 2012 02:19 0 32 Nanie
 

Yaiy, rok panjang kembali tren dan menjadi must have item bagi wanita. Rok panjang bila dikenakan, nampak trendy, chic dan membuat si pemakai tampil feminin.

Sekarang, rok panjang dapat ditemukan dengan beragam variasi, mulai dari warna terang berbahan katun atau sutra hingga model rok panjang yang tebal dan berat seperti denim atau leather. Untuk desain, warna dan motif, juga sudah bervariasi dan terdapat beragam pilihan yang tersedia di butik dan toko online.

Rok panjang dapat dikenakan pada siang hari dan malam. Untuk siang hari, dapat dikombinasikan dengan t-shirt atau pakaian basic dan netral lainnya, sedangkan untuk malam hari, rok panjang dapat dikombinasikan dengan blouse dan aksesoris yang elegan.

Kelebihan rok panjang adalah dapat dikenakan oleh semua wanita baik dia tinggi ataupun bertubuh pendek, selama mereka tau cara padupadan rok panjang dengan pakaian lainnya. Selain nampak stylish dan atraktif, juga nyaman dikenakan. Tinggal menyesuaikan dengan warna pakaian dengan aksesoris seperti tas, kalung, gelang dan aksesoris rambut. Jangan lupa, sesuaikan juga dengan alas kaki, bisa menggunakan sepatu flat, high heels atau wedges.

Kami rangkumkan dari berbagai sumber, beberapa ide padupadan rok panjang untuk jalan-jalan, acara yang bersifat santai ataupun acara formal. Semoga terinspirasi.

Rok panjang denim(photo: global.rakuten.com)

long-skirts-2-spring-10-trends(photo: beautyandthegreen.blogspot.com)

how_to_wear_a_long_skirt_bgdrk(photo: styleguru.com)

long-skirt(photo: fashioncraz.com)

miranda-kerr-olsen-jessica-biel-long-skirt(photo: isabelleoc.co.uk)

new-trend-long-skirt2(photo: naijadeevas.com)

howtolongskirts1(photo: cabicanary.com)