6 Pengobatan Alami Untuk Sakit Tenggorokan

waktu baca 4 menit
Rabu, 13 Nov 2013 16:50 0 63 Ulfah Rani
 

6 Pengobatan Alami Untuk Sakit TenggorokanSakit tenggorokan adalah peradangan faring, yang mana merupakan tabung memanjang dari bagian belakang mulut ke kerongkongan. Gejala dari sakit tenggorokan sering disertai dengan sakit kepala, sakit perut, kelenjar umum dingin dan bening di leher.

Beberapa penyebab utama sakit tenggorokan adalah infeksi virus, infeksi bakteri, infeksi jamur, polusi, merokok, refluks asam, udara kering, berteriak berlebihan, semacam reaksi alergi dan sebagainya.

Sakit tenggorokan memang dianggap sebagai penyakit umum yang sering dialami siapa saja, yang tentunya bisa menyakitkan dan membuat Anda merasa tidak nyaman. Namun walaupun terkadang diremehkan, sakit tenggorokan ini juga dapat menjadi gejala penyakit serius, maka dari itu penting untuk mendapatkan perawatan sedini mungkin.

Alih-alih membuat janji dengan dokter, Anda dapat mencoba beberapa cara pengobatan mudah, solusi alami yang akan membantu Anda untuk mengurangi rasa sakit.

Berikut ini adalah beberapa cara mudah sederhana untuk pengobatan sakit tenggorokan:

Air Garam

Salah satu cara terbaik untuk mendapatkan bantuan dari sakit tenggorokan adalah dengan berkumur menggunakan air garam. Garam bekerja seperti antiseptik yang dapat membantu untuk menarik air keluar dari selaput lendir di tenggorokan Anda. Air garam akan mengurangi dahak dan peradangan, memberikan bantuan instan.

Cara Pengobatan: Ambillah setengah sendok teh garam, larutkan dalam segelas air hangat, kemudian gunakan air tersebut untuk berkumur. Setelah itu keluarkan, jangan ditelan. Jika Anda tidak menyukai rasa asin, Anda bisa menambahkan sedikit madu ke dalamnya. Anda harus melakukan pengobatan ini setidaknya empat kali sehari untuk memperbaiki kondisi tenggorokan Anda.

Madu

Madu juga merupakan salah satu bahan alami yang dapat digunakan untuk mengobati sakit tenggorokan. Madu memiliki sifat antibakteri, yang dapat mempercepat proses penyembuhan.

Pada saat yang sama madu bekerja seperti osmotik hipertonik, yang berarti membantu untuk menarik air keluar dari jaringan yang meradang dan dengan demikian mengurangi pembengkakan dan peradangan.

Cara Pengobatan: Masukkan 1 hingga 2 sendok makan madu ke dalam satu cangkir air panas, kemudian minum campuran tersebut beberapa kali sehari. Anda juga dapat menambahkan madu ke dalam secangkir teh herbal favorit Anda.

Sebelum tidur di malam hari, sebaiknya konsumsi satu sendok teh madu karena hal ini akan memberikan perasaan menenangkan dan membantu Anda tidur lebih nyenyak.

Jeruk Nipis

Selain air garam dan madu, Anda juga dapat menggunakan jeruk nipis segar untuk mengatasi sakit tenggorokan Anda.

Cara Pengobatan: Ambillah setengah atau sepotong jeruk nipis lalu taburi dengan garam dan merica di atasnya, kemudian jilat lemon tersebut secara perlahan. Pilihan lain yang dapat Anda lakukan ialah dengan berkumur menggunakan cairan jeruk nipis segar yang telah dicampurkan dengan air hangat.

Bawang Putih

Bawang putih memiliki sifat antibakteri dan antiseptik disertai dengan sifat obat lain yang dapat membantu untuk mengobati atau mencegah sakit tenggorokan.

Cara Pengobatan: Ambil beberapa siung bawang putih segar, potong menjadi dua bagian dan kemudian hisaplah potongan-potongan tersebut. Terkadang, beberapa orang akan menghancurkan bawang putih dengan menggunakan gigi untuk melepaskan zat kimia yang dikenal sebagai allicin yang dapat membantu untuk membunuh bakteri yang menjadi penyebab timbulnya sakit tenggorokan.

Selain itu, Anda juga dapat menggunakan minyak bawang putih sebagai salah satu solusi alami. Ambillah secangkir air, lalu tambahkan beberapa tetes minyak bawang putih ke dalamnya. Campuran ini kemudian bisa Anda gunakan untuk berkumur sekali sehari.

Kayu Manis

Salah satu bahan alami terbaik yang dapat digunakan untuk mengobati sakit tenggorokan yang disebabkan oleh pilek adalah kayu manis.

Cara Pengobatan: Ambil satu bagian kecil dari batang kayu manis, dan sejumput lada. Campurkan bahan tersebut kemudian didihkan dalam dua cangkir air selama beberapa menit. Tiriskan air dan tambahkan satu sendok teh madu ke dalamnya.

Minum air tersebut saat masih hangat untuk mendapatkan bantuan instan dari sakit tenggorokan. Anda dapat melakukan pengobatan ini sekali dalam sehari, selama seminggu untuk mengatasi sakit tenggorokan.

Kunyit

Kunyit merupakan bahan alami lainnya yang dapat mengobati sakit tenggorokan Anda. Mengapa? Karena kunyit memiliki sifat antiseptik yang kuat.

Cara Pengobatan: Ambillah seperempat sendok teh bubuk kunyit lalu masukkan ke dalam satu gelas air hangat. Campurkan dengan baik lalu minum perlahan-lahan di pagi hari pada saat perut masih dalam keadaan kosong. Lakukan pengobatan ini sekali sehari selama tiga sampai empat hari.

Itulah beberapa cara pengobatan alami yang dapat membantu Anda menyingkirkan sakit tenggorokan. Jadi, setiap kali Anda mengalami sakit tenggorokan, Anda bisa mencoba beberapa obat alami yang telah disebutkan di atas.

Namun, jika Anda mengalami sakit tenggorokan yang berlangsung lebih dari dua atau tiga hari, sebaiknya segeralah melakukan konsultasi kepada dokter.