Resep dan Cara Membuat Eggs Casserole

waktu baca 2 menit
Sabtu, 15 Jun 2013 20:46 0 14 Astrid Ivonna
 

eggs casserolePagi hari bukan waktunya bersantai! Karena kita pasti akan sibuk mempersiapkan apa yang harus dibawa ke kantor dan memasak untuk sarapan bersama keluarga.

Ingin menyiapkan makanan lezat tepat waktu? Makan siang yang sempurna? Eggs casserole merupakan hidangan klasik yang bisa mengatasi kebingungan Anda mengenai menu apa yang harus disiapkan.

Sejatinya, sangat menyenangkan menyiapkan eggs casserole di Minggu pagi yang ceria bersama si buah hati.

Tapi tidak salahnya jika Anda ingin menjadikannya sarapan sehat di hari-hari sibuk Anda. Lagipula, eggs casserole ini juga sangat mudah untuk dibuat!

Casserole adalah jenis hidangan yang pada umumnya disiapkan di pagi hari. Mudah dibuat, enak, sehat dan mengenyangkan. Hanya membutuhkan waktu 10 menit untuk persiapannya. Pas untuk Anda yang tidak memiliki banyak waktu di pagi hari.

Selain itu, waktu panggang yang agak lama, memungkinkan Anda untuk melakukan hal-hal lainnya. Membersihkan rumah misalnya, atau menyiapkan perlengkapan sekolah si kecil.

Berikut resep dan cara membuat eggs casserole seperti yang dikutip dari Taste of Home:

DAFTAR ISI

Yang Anda butuhkan:

A. Casserole

  • ¾ pon beef bacon, cincang
  • 6 english muffin atau muffin inggris, potong dadu ukuran 1 inchi
  • 8 butir telur
  • 2 cup susu segar
  • 1 sdt bubuk bawang merah

B. Saus

  • 4 butir telur (kuningnya saja)
  • ½ cup heavy cream
  • 2 sdm air perasan jeruk lemon
  • 1 sdt mustard “Dijon”
  • ½ cup mentega, lelehkan

Cara Membuat:

1. Dalam loyang yang berukuran 9 x 13 inci, masukkan bacon cincang dan muffin inggris, taburkan dengan rata.

2. Dalam sebuah mangkuk kecil, kocok telur, susu dan bubuk bawang merah. Tuangkan ke dalam loyang yang sudah diisi dengan bacon + muffin inggris tadi.

3. Tutup dengan aluminium foil dan masukkan ke dalam freezer. Biarkan semalaman.

4. Keesokan harinya saat ingin sarapan, keluarkan casserole (jangan buka aluminium foilnya) lalu diamkan selama 30 menit.

5. Panaskan oven sampai dengan suhu 375 derajat fahrenheit.

6. Masih dengan casserole yang ditutupi dengan aluminium foil, masukkan ke dalam pemanggangan dan panggang selama 35 menit.

7. Buka penutup aluminium foil dan panggang lagi selama 15 menit.

8. Kocok kuning telur, krim kental atau heavy cream, jus lemon dan mustard “Dijon” dengan menggunakan double boiler sampai saus terlihat cukup mengembang dan agak kental.

9. Sambil masih dikocok, tuangkan mentega yang telah dilelehkan sedikit demi sedikit, aduk lagi hingga rata.

10. Sajikan saus dengan casserole selagi hangat.